Wisata edukasi Labscool jakarta angkatan 26

Laporan Wisata Edukasi

Foto Wijaya Kusumah.Pada hari kamis, tanggal 19 oktober 2017. Kami, angkatan 26 Labschool Jakarta mengikuti acara wisata edukasi ke Puspitek, Serpong dan TMII, Skyworld. Kami disana akan diberikan tugas untuk membuat laporan berupa video yang nantinya akan di lombakan. Saat berangkat kami memakai baju batik Labscool hari kamis. Sebelum kami berangkat kami mengikuti apel di lapangan SMP. Setelah mengikuti apel, kami langsung menuju ke bis yang telah disiapkan sekolah. ada enam bis yang telah disiapkan sekolah. bis kami adalah bis dua. bis kami segera menuju ke Puspitek, tujuan pertama kami. kami berangkat dari sekolah pukul 7, selama di bis kami diberi roti untuk makanan ringan. Perjalanan menuju Puspitek memakan waktu 2 jam. Kami akhirnya sampai di Puspitek pada pukul 9.
Sesampainya di Puspitek, Serpong kami menuju ke gedung utama. disana kami diberi tahu tentang apa saja yang ada di Puspitek, kegunaan Puspitek dan lain lain. Kami juga menonton video tentang Puspitek, dan lain lain. Setelah kami mendapatkan penjelasan tentang Puspitek, kami menuju ke labotarium kimia dengan bis. Disana kami diberi tahu apa kegunaan lab kimia, kami juga diperlihatkan apa saja alat-alat untuk meneliti di lab kimia juga beserta kegunaannya, kami langsung mencatat penjelasan yang di berikan para peneliti disana untuk dijadikan laporan. Setelah ke Puspitek kami menuju ke TMII dengan bis.
Setelah kunjungan ke Puspitek saya  dan teman teman labscool lainnya pergi ke TMII dengan bis. Di bis kami diberi makan siang, yaitu KFC. Setelah makan kami pun segera berganti baju dengan baju angkatan. Setelah sampai di TMII kami akan sholat terlebih dahulu di masjid Diponogoro, TMII. Setelah sholat, kami langsung menuju skyworld. Di Skyworld kami disuruh masuk ke sebuah ruangan, yang bernama ruang auditorium. Disana kami menonton sebuah video tentang alam semesta, planet- planet, dan benda - benda luar angkasa, kami juga ditunjukan keadaan sebenarnya di planet Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, dan Neptunus.

Setelah menonton video di ruang audiotorium, kami menuju suatu lorong dimana, di lorong itu di pajang banyak hal tentang luar angkasa. Seperti, tentang para tokoh astronomi, para astronot, film – film yang beerkaitan tentang luar angkasa, roket, dan juga sejarah- sejarah tentang luar angkasa. Kami segera mengambil catatan untuk tugas wisata edukasi kami.

Setelah mengambil catatan, saya dan teman teman yang lain mengantri untuk menonton video 5 dimensi. Kami mengantri cukup lama, karena rungan untuk kami menonton video 5 dimensi hanya ada dua, dan itu juga tidak besar (hanya tersedia 15 – 20 tempat duduk setiap ruangan). Setelah beberapa menit menunggu kami akhirnya bias menonton video 5 dimensi. Di ruangan itu kami menonton video 5 dimensi tentang roller coaster, saya dan teman teman lainnya cukup terhibur dengan video itu. Video itu tidak berlangsung lama kami segera selesai menonton. Sambil menunggu yang lainnya, kami diberi makan pizza.

Setelah teman teman lain selesai menonton 5 dimensi, kami memasuki ruangan planetarium digital. Disana, kami diperlihatkan gambar planet planet, matahari dan lain lain. Kami juga di perlihatkan gambar rasi bintang. Setelah kami menyaksikan luar angkassa meelalui planetarium, kami segera menuju bis untuk pulang.

Pada saat itu, sedang turun hujan, jadi kami terpaksa sedikit basah. Setelah menuju bis, saya dan teman teman tidak langsung pulang ke labschool. Tetapi kami sholat magrib terlebih dahulu di masjid diponegoro.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

CIta-cita Anak Labschool

Ruang (2)

Liburan Sekolahku